Entry Meeting Pemeriksaan LKPD se Provinsi Kalimantan Barat Via Daring
Kamis, 10 April 2025 | Kubu Raya
Entry Meeting pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) se Provinsi Kalimantan Barat dilakukan secara daring di Ruang Rapat Bupati pada Rabu, (9/4/2025) yang dihadiri Wakil Bupati Kubu Raya Sukiryanto dan didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Kubu Raya Yusran Anizam.
Saat ditemui Sukiryanto mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Kubu Raya akan mendukung secara maksimal dalam pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK selama 1 bulan kedepan.
“Nah ini kita dari Kabupaten Kubu Raya Pemda akan mendukung secara maksimal agar hasil audit, pemeriksaan ini berkualitas,” ujarnya.
Ia menyampaikan sebagai Pemda harus mendukung penuh dalam pemeriksaan tersebut karena ini sudah menjadi tanggung jawab mengenai anggaran APBN dan pengelolaannya.
Ditempat yang sama Petrus Asep sebagai Ketua Tim Pemeriksaan dari BPK mengatakan bahwa pemeriksaan entry terinci ini akan dilakukan selama 30 hari/ satu bulan, menyangkut pemeriksaan Laporan Keuangan Daerah Kabupaten Kubu Raya yang telah diserahkan.
“Hasil dari pemeriksaan ini BPK akan memberikan opini atas laporan tersebut dan nanti penyerahannya akan dilakukan pada 26 Mei 2025,” jelasnya. (Tim Liputan IKP).
 Berita Terbaru
-
Bupati Dorong Kolaborasi Lintas Sektor Tingkatkan ...
Minggu, 25 Januari 2026 04:20 WIB -
Apresiasi Semangat Guru dalam Jalan Santai, Bupati...
Minggu, 25 Januari 2026 09:55 WIB -
Kubu Raya Tuan Rumah Gashuku Nasional Kempo
Minggu, 25 Januari 2026 09:02 WIB -
Bupati Sujiwo Beri Atensi Anggota PPI
Sabtu, 24 Januari 2026 09:40 WIB