MoU Air Bersih, Bupati Targetkan Segera Mengalir

Kamis, 15 Januari 2026 | Kubu Raya

Bupati Kubu Raya, Sujiwo menyaksikan penandatanganan Nota Kesepahaman antara Perumda Air Minum Tirta Raya Kabupaten Kubu Raya dengan PT Rafa Karya Indonesia di Stasiun Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Pontianak, Jalan Moh. Hatta, Sungai Rengas, Kecamatan Sungai Kakap, Kamis, 15 Januari 2026.

Penandatanganan nota kesepahaman ini merupakan langkah awal kerja sama penyediaan layanan air bersih bagi masyarakat Kecamatan Sungai Kakap yang selama ini sangat dinantikan.

Dalam keterangannya, Sujiwo menyampaikan bahwa sebagai Kuasa Pemilik Modal (KPM), pemerintah daerah secara langsung memastikan proses kerja sama berjalan dengan baik dan sesuai ketentuan. Ia berharap MoU tersebut membawa manfaat nyata bagi masyarakat.

“Alhamdulillah penandatanganan berjalan lancar. Ini merupakan aspirasi dan harapan masyarakat Sungai Kakap yang sudah lama ditunggu,” ujarnya.

Ia menjelaskan, nota kesepahaman tersebut mengatur hak dan kewajiban masing-masing pihak, yakni PT Rafa Karya Indonesia dan Perumda Air Minum Tirta Raya. Bupati menegaskan pentingnya komitmen dan target yang jelas dalam pelaksanaan kerja sama.

Sujiwo meminta agar tahapan teknis seperti studi kelayakan dan perencanaan dapat dipercepat sehingga aliran air bersih dapat segera dirasakan masyarakat, bahkan sebelum akhir tahun 2026.

“Kalau bisa dipadatkan, percepat. Harapannya Agustus atau September air sudah bisa mengalir ke rumah warga,” katanya.

Ia menyebut cakupan layanan direncanakan meliputi Desa Sungai Rengas, Rengas Kapuas, wilayah PAL 6 hingga PAL 9, Perdamai­an, Kota Baru Ujung, hingga berpeluang diperluas ke wilayah lain.

Bupati menegaskan pemerintah daerah mendukung penuh langkah strategis selama dilaksanakan secara profesional dan berintegritas. Ia memastikan tidak ada toleransi terhadap praktik korupsi, manipulasi data, maupun penyimpangan lainnya.

Selain itu, Sujiwo juga membuka peluang kerja sama sementara dengan Perumda Tirta Katulistiwa Kota Pontianak untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat sambil menunggu proses PT Rafa Karya Indonesia rampung.

Ia berharap kerja sama ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan air bersih di Kabupaten Kubu Raya dan meminta masyarakat Sungai Kakap bersabar karena seluruh tahapan membutuhkan proses yang terukur dan bertanggung jawab. (DiskominfoKKR/IKP)