Pemkab dan DPRD Kubu Raya Mulai Bahas RAPBD 2026
Selasa, 23 September 2025 | Kubu Raya
Pemerintah Kabupaten Kubu Raya bersama DPRD mulai membahas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun 2026. Rapat paripurna berlangsung di Gedung DPRD Kubu Raya pada Senin (22/9/2025) dengan dihadiri Bupati Kubu Raya, Sujiwo.
Dalam paparannya, Sujiwo menyebut pendapatan daerah tahun 2026 diproyeksikan sebesar Rp1,91 triliun, sedikit menurun dari tahun sebelumnya. Namun, total belanja daerah dirancang sebesar Rp1,95 triliun.
“APBD adalah amanat rakyat yang harus segera dirasakan manfaatnya,” tegasnya.
RAPBD 2026 juga mencatat adanya peningkatan belanja bantuan sosial hingga 166 persen, dari Rp13,1 miliar menjadi Rp34,8 miliar. Sementara untuk pendidikan, dianggarkan Rp558,9 miliar, dan sektor kesehatan Rp276,8 miliar.
Dari total belanja daerah, sekitar 40 persen atau Rp612,2 miliar dialokasikan khusus untuk pembangunan infrastruktur. Sujiwo menekankan agar proyek pembangunan bisa segera dilelang sejak Juni 2026 sehingga manfaatnya cepat dirasakan masyarakat.
Selain itu, Pemkab Kubu Raya mendapatkan dukungan dana dari pemerintah pusat sebesar Rp500 miliar lebih. Dana tersebut diprioritaskan untuk mempercepat pembangunan infrastruktur dasar di berbagai wilayah.
Sujiwo menegaskan pentingnya prinsip keadilan dalam penyusunan APBD. Ia menyebut pembangunan harus menyentuh seluruh lapisan masyarakat, baik perkotaan maupun pedesaan.
“Keadilan dalam pembangunan menjadi kunci kesejahteraan bersama,” ujarnya.
Pembahasan RAPBD 2026 ini juga menjadi bagian dari evaluasi kinerja pemerintah daerah agar penggunaan anggaran lebih tepat sasaran. Sujiwo berharap kolaborasi dengan DPRD dapat mempercepat realisasi program prioritas.
Dengan arah pembangunan yang lebih terukur, Pemkab Kubu Raya optimistis RAPBD 2026 dapat mendorong peningkatan kualitas hidup masyarakat dan menjaga stabilitas pembangunan di daerah. (DiskominfoKKR/IKP)
 Berita Terbaru
-
Bupati Sujiwo Beri Atensi Anggota PPI
Sabtu, 24 Januari 2026 09:40 WIB -
Lantik Dewas Perumda, Sujiwo: Dewas Bukan Momok
Sabtu, 24 Januari 2026 08:40 WIB -
Bupati Sujiwo Lantik Pimpinan Dua Perumda
Jumat, 23 Januari 2026 04:29 WIB -
Punya “Rumah” Sendiri, Wabup Sukir Dorong IPHI...
Jumat, 23 Januari 2026 04:12 WIB