Pemkab Kubu Raya Dukung Penataan Event Robo-Robo

Rabu, 20 Agustus 2025 | Kubu Raya

Pekan Raya Robo-robo di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya kembali digelar meriah pada Rabu (20/8/2025). Tradisi tahunan masyarakat pesisir itu diwarnai dengan beragam kegiatan, mulai dari makan bersama hingga bazar kuliner dan pakaian yang memenuhi sepanjang jalan Sungai Kakap.

Bupati Kubu Raya, Sujiwo, yang hadir langsung dalam acara tersebut menyampaikan komitmennya untuk menjadikan Robo-robo sebagai agenda resmi daerah. Ia menegaskan mulai tahun 2026, kegiatan itu akan masuk dalam kalender event tahunan pemerintah daerah dan dialokasikan dana sebesar Rp100 juta dari APBD.

“Tahun depan kita pastikan mendapat dukungan APBD Rp100 juta. Penataan kawasan juga akan dilakukan, mulai dari jalan, kios, hingga penghijauan supaya suasananya lebih tertata dan layak jadi destinasi wisata,” ujar Sujiwo.

Menurutnya, wajah Pasar Kakap masih terlihat sama seperti puluhan tahun lalu, tanpa banyak perubahan. Ia menilai, dengan penataan yang baik, kawasan tersebut dapat menarik kunjungan wisatawan dan sekaligus mengangkat citra budaya Sungai Kakap.

Dalam kesempatan itu, Sujiwo juga menyoroti rendahnya minat sebagian generasi muda terhadap budaya lokal. Ia menyayangkan bahwa anak-anak muda kini lebih banyak meniru budaya asing dibandingkan melestarikan budaya daerah.

“Anak muda sekarang ada yang lebih suka gaya Korea, Amerika, Eropa. Bahkan untuk menonton wayang kulit saja harus diberi uang saku agar mau datang. Ini menunjukkan masih kurangnya ketertarikan terhadap budaya bangsa sendiri,” katanya.

Sujiwo berharap agar Pekan Raya Robo-robo bisa menjadi ruang edukasi sekaligus hiburan yang menghidupkan kembali semangat masyarakat, terutama generasi muda, untuk lebih mencintai dan menjaga budaya lokal. Ia berjanji tahun depan hadir kembali dengan wajah baru perayaan Robo-robo yang lebih tertata dan menarik. (DiskominfoKKR/IKP)