Wabup Pimpin Rapat Persiapan MTQ Provinsi

Jumat, 11 Juli 2025 | Kubu Raya

Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar rapat persiapan keberangkatan kafilah untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang akan digelar di Kabupaten Kapuas Hulu yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Kubu Raya, Sukiryanto, di Aula Kantor Bupati, Jumat (11/7/2025).

Dalam rapat tersebut, Sukiryanto menegaskan pentingnya konsistensi seluruh kabupaten/kota dalam memegang hasil kesepakatan Rapat Koordinasi (Rakor) MTQ Provinsi. Ia menyayangkan adanya peserta asal Kubu Raya yang justru dibawa oleh kabupaten lain, dan berharap hal ini menjadi perhatian serius bagi pihak provinsi.

“Kami bersama Pak Bupati ingin serius menghadapi MTQ Provinsi di Kapuas Hulu. Harapan kita bisa meraih Juara Umum, dan itu bukan hal yang mustahil jika semua pihak berkomitmen,” ujar Sukiryanto.

Senada dengan itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Kubu Raya, Yusran Anizam, menambahkan bahwa perpindahan kader kafilah antar daerah diperbolehkan sepanjang disertai surat rekomendasi resmi dari daerah asal, sebagaimana disepakati dalam Rakor MTQ Provinsi.

“Itu sudah menjadi kesepakatan dalam Rakor Provinsi. Kami berharap seluruh daerah berpegang teguh pada hasil rakor agar fair dan profesional,” jelas Yusran.

Rapat ini menjadi bagian dari kesiapan teknis dan administratif Kabupaten Kubu Raya dalam mengikuti MTQ Provinsi. Pemerintah daerah menyatakan komitmennya untuk memberikan dukungan penuh kepada seluruh peserta, baik dari sisi pelatihan, akomodasi, maupun logistik keberangkatan. (Tim Liputan IKP)