PEMKAB KUBU RAYA GELAR SOSIALISASI SPIP TERINTERGRASI DI GEDUNG AULA KANOR BANK KALBAR CAB KUBU RAYA

Selasa, 04 Juli 2023 | Kubu Raya

Kubu Raya - Bupati Kubu Raya membuka secara resmi Sosialisasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Terintegrasi yang digelar di Aula Bank Kalbar pada Senin, (03/07).

Kegiatan yang diikuti oleh setiap OPD hingga Jum'at mendatang ini bertujuan dalam rangka mendorong penguatan sistem Sistem Pengendalian Intern Pemerintah terintegrasi di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kubu Raya. Dikatakan Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Barat Ayi Riyanto SPIP menjadi alat untuk mengendalikan perencanaan agar capaian yang dituju dapat berhasil.

"Sistem pengendalian yang baik memiliki rancangan pengendalian yang tepat dan melaksanakan rancangan itu secara efektif dalam seluruh aktivitasnya. jadi kita akan fokus pada perencanaan yang berbasis resiko," ujar Ayi Riyanto.

Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menekankan pentingnya SPIP Terintegrasi dalam meningkatkan pengawasan dan mitigasi resiko sejak dini.

"SPIP bertujuan untuk memperkuat perencanaan yang berkualitas sehingga sejak awal dapat memitigasi resiko serta hambatannya," tegas Bupati muda.

Sumber : Tim Liputan Diskominfo Kubu Raya