Jalan Poros Ekonomi Kecamatan Kubu Beroperasi, Bupati: Akses Lancar, Ekonomi Bergerak
Selasa, 27 Januari 2026 | Berita Pimpinan
PROKOPIM KUBU RAYA – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya mulai mengoperasikan jalan poros ekonomi yang menghubungkan sejumlah desa di Kecamatan Kubu. Peresmian operasional jalan dilakukan langsung Bupati Kubu Raya Sujiwo pada Senin (26/1/2026) petang di lokasi jalan poros Desa Jangkang Dua. Sujiwo menyampaikan apresiasi dan rasa syukurnya atas penyelesaian proyek strategis tersebut.
“Alhamdulillah, akhirnya jalur atau ruas jalan poros mulai Kampung Baru, Jangkang Satu, Jangkang Dua, Teluk Nangka, Kubu, akhirnya hampir tuntas. Tahun ini masih kita anggarkan pemeliharaannya,” ujar Sujiwo.
Sujiwo mengatakan jalan sepanjang 36 kilometer yang menghubungkan jalan raya provinsi hingga ke pusat Kecamatan Kubu ini menjadi arteri vital bagi pergerakan ekonomi masyarakat.
“Ini yang saya kasih nama ‘jalan poros ekonomi’. Mudah-mudahan sudah mulus, bagus, mampu melakukan pergerakan ekonomi, berdampak terhadap pergerakan ekonomi rakyat. Peluang usaha bermunculan,” jelas Sujiwo.
Sujiwo memaparkan dampak berantai yang diharapkan dari pembukaan akses transportasi tersebut. Dia menegaskan bahwa peningkatan konektivitas akan mendongkrak kesejahteraan secara menyeluruh.
“Kalau ekonominya bagus, pergerakan ekonomi berjalan dengan baik, peluang usaha berjalan dengan baik, maka akan berdampak kepada kesejahteraan masyarakat. Kalau masyarakat sejahtera, maka kualitas pendidikannya juga akan membaik, kualitas kesehatannya akan membaik,” terangnya.
Ia juga mengungkapkan komitmen pemerintah daerah untuk terus menyempurnakan infrastruktur pendukung jalan. Seperti pengerasan bahu jalan dan peningkatan kualitas jalan di beberapa titik. Selain itu, diungkapkan rencana pengerjaan jalan melalui program Karya Bakti TNI untuk penyelesaian tahap akhir jalan menuju Desa Rasau Jaya Umum, Kecamatan Rasau Jaya.
“Sampai ke Kubu betul-betul sudah maksimal. Mudah-mudahan dengan adanya peluang usaha bermunculan, harga hasil kebun meningkat, hasil pertanian meningkat, hasil laut meningkat, maka juga akan menjadi sejahtera dan akan menurunkan angka kemiskinan,” tutupnya. (rdw)
 Berita Terbaru
-
Jalan Poros Ekonomi Kecamatan Kubu Beroperasi, Bup...
Selasa, 27 Januari 2026 04:03 WIB -
Bupati Sujiwo Letakkan Batu Pertama, Pembangunan K...
Selasa, 27 Januari 2026 03:32 WIB -
Hadiri Musrenbang Kubu, Bupati Sujiwo Pastikan Pro...
Selasa, 27 Januari 2026 03:21 WIB -
TPID Kubu Raya Kawal LPG Subsidi Tepat Sasaran
Selasa, 27 Januari 2026 02:49 WIB