Rapat Rutin K3S Tingkat TK/SD Se-Kecamatan Teluk Pakedai
Kamis, 05 November 2020 | Kubu Raya
Sungai Raya - Setelah hampir sembilan bulan, kegiatan rapat rutin Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) di kecamatan Teluk Pakedai selama pandemi Covid-19 baru kali ini dilaksanakan.
Rapat rutin K3S yang dipusatkan di Kantor Koordinator Wilayah (Korwil) Bidang Pendidikan Kecamatan Teluk Pakedai diikuti seluruh kepala sekolah TK/SDS/SDN/Ml se-kecamatan Teluk Pakedai pada hari Rabu (4/11/2020) dengan protokol kesehatan Covid-19.
Hadir dalam kegiatan K3S diantaranya Korwil Kecamatan Muhammad, S.Pd. dan juga selaku Ketua cabang PGRI Kecamatan Teluk Pakedai, Ketua K3S Syaprudin, S.Pd.I., Pengawas TK-SD Syaiful Anshori, S.Pd., M.Pd.
“Adapun hal-hal yang dibahas dalam rapat ini yaitu mengenai yang berkaitan dengan kualitas moto pendidikan yang berkaitan dengan tugas pokok kepala sekolah dan Guru sebagai manajerial maupun supervisi akademik itu, berkaitan dengan tugas kepala sekolah dan dewan Guru di tengah pandemi Covid-19,” terangnya.
“Rapat K3S ini bertujuan agar Pelaksanaan kegiatan tersebut dapat berjalan sesuai dengan rencana yang sudah diputuskan dalam rapat ini. Harapannya agar kegiatan yang direncanakan berjalan dengan lancar," harapnya.
Dia menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan di Kecamatan Teluk Pakedai.
“Kami juga mengimbau untuk kepala sekolah dan dewan Guru supaya apa yang kami sampaikan itu supaya di tindak lanjuti di sekolahnya masing-masing baik yang berkaitan dengan kewajiban dia untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, dikarenakan Kalimantan Barat saat ini masuk Zona Merah, itu tidak diperkenankan untuk melakukan belajar tatap muka,” tegasnya.
Dalam wawancara, dia juga menyampaikan, dengan kondisi masa Pademi Covid-19 ini, praktik belajar dari rumah menemui banyak tantangan dan keterbatasan sarana seperti tidak semua siswa memiliki ponsel pintar, sulitnya sinyal internet dan keterbatasan kapasitas orangtua mendampingi anak belajar.
"Keterbatasan terutama dirasakan bagi kami di daerah terpencil sehingga kami disini rata-rata bukan daring jenis belajar mengajar kami tapi luring istilahnya orang tua dan siswa datang mengumpulkan tugas dan mengambil tugas yang baru. Kemudian keaktifan guru dan kepala sekolah, kalau masalah keaktifan saya rasa kalau kita tinjau dari rapat kepala sekolah, tentunya yang dipertanyakan adalah keaktifan gurunya saja. tapi saya tidak (seperti itu juga), karena keaktifan kepala sekolahnya juga perlu kita tonjolkan. Kenapa? karena saya rasa dalam suasana seperti ini baru sekarang kepala sekolah yang ikut rapat K3S ini yang semuanya hadir, kecuali yang sakit, contohnya kepala sekolah SD 10 dikarnakan sakit jadi tidak bisa hadir pada hari ini,” katanya.
Muhammad kemudian menuturkan, masalah kebijakan di akhir tahun memang rata-rata yang dikejar itu adalah administrasi kepala sekolah. Banyak sekolah yang administrasinya harus dikerjakan kepala sekolah di akhir tahun ini. Kemudian terakhir masalah SKP. SKP adalah kinerja kepala sekolah yang dinilai oleh pengawas.
" Pengawas untuk membikin SKP kalau dulu namanya DP3. Sekarang yang digerakkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kubu Raya yang baru ini adalah PKKS itu adalah Penilaian Kinerja Kepala Sekolah. Allhamdulilah penilaian kinerja kepala sekolah ini hampir selesai semua dari 26 sekolah. Hanya yang belum dinilai ada 5 sekolah, dikarenakan SD 8 kemarin kepala sekolahnya mengalami reaktif Covid-19 sehingga jadwal untuk PKKS-nya tertunda. Sekarang kepala sekolahnya sudah sembuh tim penilainya pula yang kena reaktif Covid-19. Jadi belum ada untuk susulan penilaian kinerja kepala sekolah yang akan datang, sehingga belum ada penentuan PKKS-nya sendiri untuk SD 8. Sedangkan 4 sekolah lainnya belum ada penilaian kinerja karena kepala sekolah-nya masih PLT, ” pungkasnya.
 Berita Terbaru
-
Bupati Sujiwo Beri Atensi Anggota PPI
Sabtu, 24 Januari 2026 09:40 WIB -
Lantik Dewas Perumda, Sujiwo: Dewas Bukan Momok
Sabtu, 24 Januari 2026 08:40 WIB -
Bupati Sujiwo Lantik Pimpinan Dua Perumda
Jumat, 23 Januari 2026 04:29 WIB -
Punya “Rumah” Sendiri, Wabup Sukir Dorong IPHI...
Jumat, 23 Januari 2026 04:12 WIB